|
|
 |
|
Pasar Faktor produksi Tanah |
|
|
|
|
|
|
|
|
|
|
|
a. |
Pasar Faktor Produksi Tanah |
|
Tanah merupakan salah satu sumber daya alam yang memiliki peranan yang penting, karena tanah merupakan asal dan tempat sumber daya alam yang lain. Oleh sebab itu dalam pembahasan pasar faktor produksi, sumber daya alam lebih ditekankan pada istilah pasar faktor produksi tanah.
Sehubungan dengan semakin meningkatnya kegiatan produksi tentunya akan mengakibatkan kebutuhan akan tanah semakin meningkat. Sementara di sisi yang lain jumlah tanah yang tersedia jumlahnya tidak dapat dirubah, karena keadaan seperti itu maka penawarannya tidak elastis sempurna; artinya apabila harga tanah naik sebesar 100% maka jumlah penawaran tidak akan berubah karena jumlah tanah relatif tetap.
Sebagai akibat dari penawaran tanah yang memiliki keadaan seperti itu, maka untuk tanah dalam transaksinya lebih dominan permintaannya.
Balas jasa atau pendapatan yang diterima oleh pemilik faktor produksi tanah disebut sewa tanah. Pengertian sewa ini berbeda dengan pengertian sewa secara umum.
Tentu Anda bertanya mengapa pemakaian faktor produksi tanah mengakibatkan sewa? Untuk menjelaskan hal tersebut kita akan menyimak dari beberapa teori yang berkenaan dengan sewa tanah.
|
|
1). |
Teori sewa tanah Kaum Physiokrat
Menurut kaum Physiokrat adanya sewa tanah disebabkan kesuburan tanah yang asli, karena dengan kesuburan tanah yang asli itu dapat menghasilkan product net (hasil bersih).
Sebagian dari product net itu diberikan kepada pemilik tanah sebagai sewa tanah. |
2). |
Teori sewa tanah dari David Ricardo
David Ricardo mengatakan sewa tanah disebabkan terbatasnya tanah yang subur, sehingga karena perbedaan kesuburan menyebabkan adanya sewa tanah.
Tanah yang subur akan mengurangi biaya pengolahan tanah sehingga
berpengaruh terhadap perolehan keuntungan. Sebagian dari perbedaan
keuntungan itu diberikan kepada pemilik tanah sebagai sewa tanah. Jadi sewa
tanah itu merupakan sewa yang differensiil; artinya sewa yang disebabkan oleh
perbedaan kesuburan dan letak tanah yang dipakai untuk produksi. |
3). |
Teori sewa tanah dari Von Thunen
Von Thunen hanya menambah kekurangan teori sewa tanah David Ricardo yaitu
mengenai jarak tanah dari pasar. Apakah tanah subur yang jaraknya dekat dengan pasar dan yang jauh dari pasar akan sama sewanya? Hal ini setelah dikaji ternyata beda karena semakin jauh dari pasar semakin mahal biaya transportasinya. |
|
|
Bagaimana? Apakah Anda telah memahami tentang permasalahan sewa tanah berdasarkan teori tersebut di atas!
Ada beberapa hal yang mempengaruhi sewa tanah:
|
|
1) |
Kualitas tanah yang disebabkan oleh kesuburan tanah, pengairan, adanya fasilitas listrik, jalan dan sarana lainnya. |
2) |
Letaknya strategis untuk perusahaan/industri. |
3) |
Banyaknya permintaan tanah yang ditujukan untuk pabrik, bangunan rumah, perkebunan. |
|
|
|
|
|
|
|
Today, there have been 56 visitors (87 hits) on this page! |